Himpunan Pelajar Mahasiswa Kabupaten Poso, di Lantik Pemerintah Kota Gorontalo.


Kota Gorontalo (30/01) - Pelantikan Pengurus Himpunan Pelajar Mahasiswa Kabupaten Poso (HIPMA-KAB. POSO) di Gorontalo Periode 2020 - 2021 di hadiri oleh Pemerintah Kota Gorontalo sekaligus melantik Pengurus yang di Ketuai Regita Yuliawati Cuyuw sebagai Ketua Umum Terpilih, dalam hal ini di wakili Kepala Dinas Pendidikan Kota Gorontalo, Lukman Kasim. Kegiatan yang bertempat di Aula Walikota Kota Gorontalo.

Dalam sambutannya, ia sangat mengapresiasi semangat dari teman-teman HIPMA-KAB. POSO dalam menjalankan roda organisasi ini, mengingat organisasi kedaerahan ini masih sangatlah muda. Baginya kehadiran mahasiswa Poso yang mengenyam pendidikan di Gorontalo harus mampu mengembangkan diri dan mengambil peran dalam membangun Gorontalo dan Poso.

"Adik-adik mahasiswa harus mengembangkan kapasitas diri melalui oraganisasi ini, dan juga dapat berkontribusi dalam penyaluran ide-ide untuk Gorontalo dan Poso itu sendiri." Ungkapnya di depan pengurus dan tamu undangan dari berbagai macam organisasi kedaerahan lainnya.

Pelantikan yang mengangkat tema, Erat dalam Genggaman, Satu dalam Persaudaraan. Tema ini sempat di singgung Lukman Kasim, menurutnya tema tersebut sangatlah filosofis.

"Saya melihat tema ini mempunyai makna yang kuat." Ujarnya. Di sisi lain, Awal Lakadjo sebagai Pembina HIPMA-KAB. POSO mempertegas tentang tema yang usung.

"Pada setiap pelantikan, kami selalu mengusung tema yang menggambarkan tentang persaudaraan. Kita sadar, karena umur yang masih muda ini harus memperkuat di sisi internal organisasi itu sendiri." Ucap Awal Lakadjo dalam sambutannya.

Selain itu, Herwaman S. Suparto sebagai Ketua Umum Demisioner dalam sambutannya mengkampanyekan bahwa Kabupaten Poso sangat menjunjung nilai-nilai persaudaraan dan toleransi.
"Tidaklah benar tentang stigma negatif yang di beritakan media-media, saya lahir dan besar di sana, dan saya melihat di sana sangat menjunjung nilai-nilai persaudaraan dan toleransi." Tegasnya.

Selanjutnya, ia menambahkan, "Untuk pengurus yang sudah dilantik, gunakanlah kesempatan ini secara maksimal, jadilah seperti jarum detik pada jam. Ia tidak melihat apakah temannya bergerak atau hanya sesekali bergerak, namun ia terus berputar. Kerena dengan cara itu, jam-jam itu akan selalu diingat dan dirasakan keberadaannya, begitu juga organisasi bila kita berhenti bergerak, bekerja dan berinovasi karena melihat teman kita juga tidak bergerak maka organisasi itu pun akan berhenti." Harapan dari mantan Ketua Umum HIPMA-KAB. POSO.

Regita Yuliawati Cuyuw, sebagai Ketua Umum HIPMA-KAB. POSO yang baru saja dilantik, dalam sambutannya merasa senang. Karena menurutnya ini adalah suatu kemajuan untuk organisasi ini.

"Saya sangat berterima kasih kepada teman-teman kepanitian, pengurus, anggota, dan senior-senior yang sudah banyak membantu. Hingga kita dapat melaksanakan pelantikan ini di tempat semegah ini, mengingat pembentukan dan musyawarah besar pertama organisasi ini hanya dilakukan di kamar yang sempit. Namun, di tahun ketiga ini kita mampu melakukan Pelantikan di tempat ini dan disaksikan oleh pemerintah Gorontalo. Hal ini membuktikan, bahwa kita semua sungguh-sungguh dalam membentuk dan menjalankan roda organisasi ini." pungkasnya.

0 Komentar